Kementan dan Wapres Pastikan Stok Pangan Tercukupi Jelang Ramadan

Kementan dan Wapres Pastikan Stok Pangan Tercukupi Jelang Ramadan
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo sedang menjelaskan ketersediaan bahan pokok kepada Wapres Ma'aruf Amin. Foto: dok Kementan

“Ini tidak hanya Kementan, saya minta ada kolaborasi baik dalam rangka penyiapan ketersedian dan pengendalian harga,” ungkapnya.

Menurut dia, ramadan kali ini merupakan tahun ke-3 di masa pandemi. Karena itu, dia menekankan pentingnya menjaga dan mengendalikan pasokan dan harga pangan terutama di bulan ramadan dan Idulfitri.

Dia meyakini dengan kerja bersama ketersediaan pangan ramadan tahun ini akan tetap terjaga dan terkendali seperti tahun sebelumnya.

“Mudah-mudahan ramadan kali ini, meskipun dunia sedang bermasalah tetapi kita bisa antisipasi," kata dia.

Sementara itu, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menuturkan meski data menunjukan angka yang cukup untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat hingga Idulfitri.

Dia menegaskan dirinya tidak berhenti hanya pada data-data di atas dengan jajarannya.

Dia kerap melakukan validasi dan memastikan data tersebut sesuai fakta fisik dilapangan.

"Seperti yang disampaikan Bapak Wapres, data dan validasi sudah kita lakukan bahwa Ramadan kali ini kebutuhan pangan dalam kondisi cukup," ungkapnya.

"Terkait beberapa harga komoditas yang naik karena ada gejolak harga dunia yang juga lagi naik, tetapi bukan berarti ketersediaan kurang, semua saya pastikan cukup," tutur Syahrul.

Wapres Ma'aruf Amin memastikan menjelang ramadan stok pangan sebagai kebutuhan dasar masyarakat terjamin dan tercukupi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News