Kementan Diyakini Mampu Mengelola Hasil Pertanian
jpnn.com, WONOSOBO - WONOSOBO - Anggota Komisi IV DPR Taufik Kurniawan berharap Kementerian Pertanian dapat mengembangkan balai-balai penyuluhan pertanian di Indonesia.
Kementan juga diharapkan berperan menjadi tempat pengolahan pascapanen hasil pertanian. Seperti di Yogyakarta, balai penyuluh pertanian tanaman cokelat, mengembangkan pengolahan hasil panen tanaman coklat, menjadi produk yang siap ekspor.
"Di Yogyakarta itu ada 90 hektare tanaman kakao, balai penyuluh juga menjadi tempat produksi makanan layak ekspor. Waktu saya ke sana, saya tanya, ada berapa tempat seperti itu. Ternyata hanya satu," ujar Taufik saat berdialog dengan petani Dieng Wonosobo, Jawa Tengah, pada kunjungan kerja Komisi IV, Rabu (3/5).
Taufik berharap, Kementan juga mengembangkan hal yang sama di Wonosobo. Sehingga hasil kentang yang melimpah, dapat benar-benar memakmurkan kehidupan para petani.
"Mungkin Pemda juga bisa membangun BUMD yang konsentrasi terhadap pengolahan hasil pertanian. Kami juga mengusulkan, agar pemerintah memprogramkan hal seperti itu. Karena terbukti, Kementerian Kelautan dan Perikanan, bisa melakukannya," tutur Taufik.
Menurutnya, Kementerian KKP telah mengembangkan pengolahan pakan. Sehingga para petani yang membudidayakan ikan, tidak lagi tergantung dengan harga pakan yang tak menentu.
"Masalah ikan itu pakan, selama terikat dengan pakan, budidaya tak bisa dapat hasil maksimal. Jadi ini juga bisa dilakukan di Wonosobo, yang mendesak banget itu bagaimana petani tak jual kentang. Tapi yang sudah diolah, atau Pemda menyediakan tempat menjual yang tak jauh, sehingga harga tetap stabil," pungkas Taufik.(gir/jpnn)
WONOSOBO - Anggota Komisi IV DPR Taufik Kurniawan berharap Kementerian Pertanian dapat mengembangkan balai-balai penyuluhan pertanian di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru
- Pemprov Kalsel Siapkan 41.829 Hektare Untuk Optimalisasi Lahan Rawa
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Baharkam Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Komoditas Jagung di Cianjur