Kementan Gelar Operasi Pasar Murah, 29 Ton Bawang Putih Dilepas ke Pedagang
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian pertanian bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan menggelar operasi pasar bawang putih di Pasar Induk Kramatjati, Rabu (17/5) pagi.
Dalam acara tersebut, sebanyak 29 ton bawang putih dilepas ke pedagang di pasar dengan harga cukup murah, Rp 25 ribu.
Menurut Mentan Amran Sulaiman, langkah ini sengaja dilakukan oleh pihaknya untuk menekan harga di pasaran yang menggila.
"Kalau dijual segitu, setidaknya harga pedagang besar bawang putih Rp 25 ribu, di pasaran tidak boleh lebih dari 30 ribu," katanya, setelah meresmikan operasi pasar.
Amran menjelaskan operasi pasar ini terlaksana dengan melibatkan PT Citra Gemini Mulia, yang ditunjuk sebagai importir. Bawang putih tersebut didatangkan dari Tiongkok dengan tingkat kekeringan mencapai 89 persen.
"Dengan operasi ini, kami harapkan harga bisa stabil. Jangan ada lagi harg bawang putih, lebih dari kesepakatan," ungkapnya.
Ini bukanlah operasi pasar terakhir, pantauan JPNN, di lokasi ada dua container besar diparkir untuk melayani pasar.
"nanti ada lagi lebih dari 18 container, saya maunya bisa lebih," ucap Amran disanggupi oleh Pieco, owner PT Citra Gemini Mulia. (dkk/jpnn)
Kementerian pertanian bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan menggelar operasi pasar bawang putih di Pasar Induk Kramatjati, Rabu (17/5) pagi.
- Kementan-Kementrans Berkolaborasi Bangun Kawasan Transmigrasi untuk Swasembada Pangan
- Mentan Amran Sulaiman Tegaskan akan Cabut Izin Penjual Pupuk Bersubsidi di Atas HET
- Kementrans dan Kementan Jalin Kolaborasi untuk Genjot Pendapatan Petani-Transmigran
- Andi Amran Sebut Kalsel Berpotensi Produksi 5 Juta Ton Padi
- Tinjau Bendungan Ameroro di Konawe, Mentan Amran Dorong Produktivitas Pertanian Meningkat
- Kementan-Pupuk Indonesia Teken Kontrak Pengadaan dan Penyaluran Pupuk Subsidi di 2025