Kementan Lepas Ekspor 25 Komoditas Perkebunan ke 34 Negara
jpnn.com, PARAPAT - Wapres KH. Ma'ruf Amin melepas ekspor 25 komoditas perkebunan dan rempah dari Provinsi Sumatera Utara ke 34 negara dengan didampingi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL).
Nilai pelepasan ekspor itu mencapai Rp 207,93 miliar.
Pelepasan ekspor itu dilakukan pada pembukaan peringatan Hari Perkebunan dan Launching Hari Rempah Nasional di kawasan Danau Toba, Parapat, Simalungun, Jumat (10/12).
"Ekspor dalam peringatan Hari Perkebunan jadi momentum untuk Indonesia bangkit guna mewujudkan sektor pertanian yang lebih tangguh dalam meningkatkan produksi dan volume ekspor," ucap Wapres Ma'ruf.
Ma'ruf menjelaskan, komoditas perkebunan dan rempah harus dikembangkan melalui peningkatan produksi serta pengembangan industri pengolahan dan daya saing.
Indonesia juga harus mengekspor bahan yang sudah diolah sehingga mampu meningkatkan nilai produk.
''Kita harus secepatnya keluar dari jebakan negara berkembang sebagai pengekspor bahan mentah,''
Ma'ruf menuturkan, perkebunan Indonesia sudah melewati perjalanan sejarah lebih dari lima abad lalu.
Kementan harus menciptakan beberapa terobosan untuk meningkatkan ekspor perkebunan
- Dukung Pangan Bergizi, Kementan Gelar Bimbingan Teknis Pemanfaatan Pekarangan
- KPK Panggil Auditor Utama BPK terkait Kasus Korupsi X-Ray di Kementan
- Optimalkan Produksi Beras Nasional, Kementan Siapkan Brigade Pangan dari Bone
- Kemendagri Kaji Revisi UU Pemerintah Daerah untuk Sinkronisasi Undang-Undang
- KPK Panggil Dirut Nusantara Inti Solusindo dan Okky Dharmosetio
- Dilantik Lagi jadi Mentan, Amran Sulaiman Siap Berjuang untuk Indonesia Berdaulat Pangan