Kementan Perkuat Brigade Pangan Kaltara, Gandeng Penyuluh Pendamping dan Babinsa

Kepala Pusat Pelatihan Pertanian, Inneke Kusumawaty dalam sambutan dan arahannya pada Kegiatan Pertemuan Penguatan Brigade Pangan Kabupaten Bulungan dilaksanakan di BP Sahi Mandiri, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para Penyuluh Pendamping Lapangan Brigade Pangan, seluruh Pengelola Brigade Pangan, serta Bintara Pembina Desa (Babinsa).
“Kolaborasi antara Pengelola Brigade Pangan, Penyuluh Pendamping, serta Babinsa menjadi sangat penting dalam menyukseskan program ini. Sinergi ini akan menentukan keberhasilan kita dalam mencapai target realisasi tanam dan optimalisasi lahan,” ujar Inneke pada Rabu (26/02).
Melalui semangat kolaborasi dan komitmen yang kuat, Kementan bersama Brigade Pangan terus berupaya mewujudkan swasembada pangan dan menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.
“Keberhasilan program ini sangat bergantung pada sinergi antara pemerintah, penyuluh, pendamping, serta para petani di lapangan, demi masa depan pertanian yang lebih mandiri dan berkelanjutan”, tuturnya. (flo/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Melalui semangat kolaborasi dan komitmen yang kuat, Kementan bersama Brigade Pangan terus berupaya mewujudkan swasembada pangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Kemajuan Sektor Pertanian, Kementan Kaji Ulang SKKNI Bidang Alsintan
- Mendes Yandri: Insyaallah Swasembada Pangan Segera Terwujud Jika Ada Kolaborasi
- Presiden Prabowo Diminta Turun Tangan Berantas Mafia Impor Bawang Putih
- Menhan Bagikan 700 Mobil Maung ke Panglima TNI hingga Babinsa
- Perkebunan jadi Tantangan & Peluang Penyuluh Pertanian Mewujudkan Swasembada Pangan
- Puluhan Aktivis BEM Fakultas Pertanian Kumpul di Kementan, Bicara Swasembada Pangan