Kementan Rayakan Merdeka Panen dan Tanam Bersama Petani Lewat Bimtek On The Spot
Keempat petani ini saling berbagi pengalaman bertani dan juga momen panen serta tanam yang sedang mereka lakukan.
Kelompok Tani (KT) Muda Sejahtera dari Kab. Temanggung sudah mulai melakukan penanaman cabai di lahan seluas 10 hektar. Ketua KT Muda Sejahtera, Sarmadi mengucapkan banyak terima kasih atas fasilitas yang diberikan oleh Kementan.
Selanjutnya, Sumardi menjelaskan bahwa KT Muda Sejahtera memilih varietas cabai yang tahan terhadap virus dan hingga saat ini masih terus belajar untuk memahami proses penanaman serta budidayanya.
KT Muda Sejahtera ingin melakukan kegiatan borong cabai hasil petani dan berniat untuk mendorong petani yang lain untuk tetap berjuang dan ikut membeli hasil pertanian agar petani dapat menikmati hasil yang layak.
“Kami berharap kepada pihak yang berkaitan dengan pertanian untuk mendukung program kami saat ini dan kami para petani siap untuk menjalankan program food estate,” ujar Sarmadi.
Beralih ke sentra produksi cabai di Malang, Jawa Timur, hasil panen KT Gemah Ripah mencapai 30 ton per hari dari lahan seluas 360 hektar. Ketua KT Gemah Ripah, Yogiantoro mengungkapkan bahwa hasil panen tersebut ditujukan untuk mencukupi kebutuhan cabai di Pasar Induk Kramat Jati.
Adapun varietas cabai yang dibudidayakan adalah varietas mhanu prentul. Varietas ini dipilih karena sangat digemari oleh pedagang di Jakarta.
Pada kesempatan Bimtek On The Spot ini, Yogiantoro juga meminta saran kepada Direktorat Jenderal Hortikultura dan petani lainnya untuk meningkatkan produksi serta memaksimalkan keuntungan dari harga jual yang murah.
Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Hortikultura mengadakan Bimtek On The Spot bertemakan Merdeka Panen dan Tanam.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Pupuk Indonesia Percepat Penebusan Pupuk Subsidi di Wonogiri untuk Dukung Musim Tanam
- Pupuk Indonesia dan Wapres Ajak Petani Tebus Pupuk Bersubsidi di Kegiatan Rembuk Tani
- Sambut Musim Tanam, Pupuk Indonesia Gelar Rembuk Tani
- Bertambah Lagi, Desa Energi Berdikari Pertamina Hadir di Indramayu
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan