Kementan Serahkan Lab Kultur Jaringan ke BSIP Lampung, Siap Hasilkan Benih Pisang Bermutu

jpnn.com, LAMPUNG - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat Jenderal Hortikultura menyerahkan hasil renovasi laboratorium atau lab kultur jaringan kepada Balai Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Provinsi Lampung yang berlangsung di Taman Sains Pertanian (TSP) Natar, Jumat (10/2).
Renovasi laboratorium ini merupakan bantuan Ditjen Hortikultura sebagai upaya meningkatkan produksi dan daya saing produk hortikultura melalui fasilitasi sarana dan prasarana perbenihan.
Direktur Jenderal Hortikultura Kementan Prihasto Setyanto menyampaikan BSIP Provinsi Lampung sebenarnya sudah memiliki sarana produksi benih melalui kultur jaringan dan SDM yang memadai.
Namun untuk mendukung peningkatan daya saing produk hortikultura diperlukan peningkatan kapasitas laboratorium kultur jaringan sehingga mampu menghasilkan benih pisang bermutu.
Dirjen Prihasto menyampaikan Lampung merupakan salah satu produsen pisang terbesar di Indonesia.
Dari sisi agroklimat, Lampung juga mendukung untuk pengembangan benih pisang.
"Ditjen Hortikultura mengalokasikan anggaran untuk membantu BSIP Lampung meningkatkan kapasitas laboratorium kultur jaringan melalui renovasi bangunan, fasilitasi alat-alat dan bahan kimia hingga bimbingan teknis," ujar Dirjen Prihasto dalam sambutannya.
Dirjen Prihasti berharap laboratorium ini mampu meningkatkan efisiensi penyediaan benih pisang di Lampung yang selama ini masih disuplai dari luar.
Lab Kultur Jaringan yang diserahkan Kementan kepada BSIP Lampung siap menghasikan benih pisang bermutu
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Asam Lambung Naik, Redakan dengan Mengonsumsi 3 Makanan Lezat Ini
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi