Kementan Siapkan 900 Kampung Hortikultura, Ini Tujuannya

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Buah dan Florikultura Kementerian Pertanian (Kementan) Liferdi Lukman mengatakan ada sekitar 900 kampung yang akan dikembangkan menjadi 'Kampung Hortikultura' di seluruh Indonesia.
Program ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan daya saing produk hortikultura.
Langkah ini diharapkan dapat menjadi solusi peningkatan produksi dan pemenuhan pangan, sekaligus juga menjadi legacy Direktorat Jenderal Hortikultura untuk pertanian Indonesia, sesuai dengan arahan dari Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
“Kami ingin kampung yang akan dikembangkan ini benar-benar bisa terwujud dan terimplementasi di lapangan."
"Maka dari itu, secara berseri kita adakan bimtek online untuk pendampingan,” ujar Liferdi saat membuka bimbingan teknis bertajuk 'Kiat Sukses Budidaya Lengkeng dalam Mendukung Kampung Buah', Rabu (21/7).
Dari 900 kampung buah yang akan dikembangkan, 120 kampung di antaranya merupakan kampung lengkeng.
Hal ini dikarenakan produksi lengkeng mengalami peningkatan luar biasa.
Menurut data BPS produksi lengkeng mencapai 1.162 ton pada 2019.
Kementerian Pertanian menyiapkan 900 kampung hortikultura di seluruh Indonesia, ini tujuannya..
- Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Jadi Ujung Tombak Mencapai Swasembada Pangan
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- EWINDO Bakal Resmikan Fasilitas Penelitian & Pengembangan Baru Benih Hortikultura