Kementerian ATR/BPN Berbagi Takjil Gratis di Lingkungan Kantor
jpnn.com, JAKARTA - Jajaran Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menyemarakkan bulan Ramadan yang pernuh berkah.
Salah satu caranya adalah membagikan takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di depan kantor Kementerian ATR/BPN Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan.
“Pembagian takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas didepan kantor Kementerian ATR/BPN Jalan Sisingamangaraja bertujuan agar dapat menyegerakan buka puasa bagi orang yang masih di perjalanan. Selain itu juga melatih diri untuk ikhlas, bersedekah dan memupuk jiwa kepedulian sosial kepada sesama," kata Kepala Biro Humas Kementerian ATR/BPN Yulia Jaya Nirmawati, Jumat (7/5).
Menurut Yulia, pembagian takjil gratis ini dilakukan tetap dengan mengikuti protokol kesehatan ketat pencegahan Covid-19. Tak lupa Yulia juga memyampaikan beberapa arahan pemerintah untuk mengantisipasi kebiasaan masyarakat pada Ramadan dan Lebaran nanti.
"Demi menjaga kemananan bersama, mari kita tekan penularan Covid-19 dengan tidak mengadakan kegiatan buka puasa bersama yang melebihi jumlah keluarga inti ditambah lima orang selama bulan Ramadan 1442 H ini,” kata Yulia.
Selain itu, Yulia menambahan pemerintah juga menginstruksikan kepada seluruh pejabat ataupun aparatur sipil negara (ASN) untuk tidak melakukan open house atau halalbihalal dalam rangka hari raya. Dia menjelaskan
pelarangan kegiatan-kegiatan tersebut telah melalui kajian mendalam.
"Maksud kita (bersilaturahmi) baik, namun saat pandemi ini hal-hal tersebut potensial menimbulkan kerumunan dan tentu saja dapat mengakibatkan bahaya bagi keluarga di rumah kita maupun tamu yang hadir," ujarnya.
Yulia mengingatkan masyarakat selalu menerapkan protokol pencegahan Covid-19. "Tetap waspada, jangan lupa terapkan 5 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilisasi dan interaksi," pungkas Yulia Jaya Nirmawati. (*/jpnn)
Kementerian ATR/BPN menyemarakkan bulan Ramadan yang pernuh berkah, dengan membagikan takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di depan kantor. Kementerian ATR/BPN juga memberikan pengarahan tentang pencegahan Covid-19.
- Pertamina dan Kementerian ATR/BPN Bersinergi Memperkuat Infrastruktur Energi Nasional
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Saksi Ungkit Jasa Harvey Moeis dalam Penanganan Covid, Lalu Ungkap Pesan Jokowi & BG
- Kementerian ATR: Diperlukan Upaya Strategis dalam Pengelolaan Tanah dan Ruang
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kementerian ATR/BPN Siapkan Lahan untuk Dukung Program 3 Juta Rumah