Kementerian BUMN Siap Bangun Kawasan Real Estate di Sorong
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) siap membangun kawasan real estate di Sorong, Papua Barat. Pembangunan di kawasan tersebut dilakukan melihat pertumbuhan ekonomi di Papua Barat yang saat ini semakin tumbuh pesat.
"Dalam rencana kami di Kementerian BUMN, kami mendengar perekonomian Papua Barat sangat tumbuh," ujar Staf Ahli Menteri BUMN bidang Kebijakan Publik Sahala Lumban Gaol di Hotel JW Marriott, Jakarta, Rabu (21/1).
Menurutnya, potensi di wilayah Papua Barat dan Papua Timur harus dieksplor sebaik mungkin. Sahala lantas mengambil contoh beberapa perusahaan pelat merah yang sudah maju mengembangkan usahanya di Sorong.
Ia meyakini dengan membangun kawasan real estate di Sorong bakal mengangkat lagi pertumbuhan ekonomi di sana.
"Kami merencanakan dan kami review bahwa kami akan berinvestasi di area ini, seperti pembangunan real estate di Papua. Kita jangan hanya bicara Sorong hanya sebagian, melainkan perusahaan apa yang bisa menggerakkan perekonomian di Sorong. Di sana sudah ada Semen Indonesia, Pupuk Indonesia," pungkasnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) siap membangun kawasan real estate di Sorong, Papua Barat. Pembangunan di kawasan tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tomo Bridgestone Area Jawa Barat Luncurkan Program Promo Akhir Tahun 2024
- Bea Cukai Bersama BPOM & Asperindo Gelar FGD Bahas Pengawasan Impor Obat dan Makanan
- Penyeragaman Kemasan Rokok Dinilai Melanggar UU HAKI
- Makin Prima, Kapal Gamsunoro dan Bersiap Menuju Terusan Panama
- Bersama 3 Menteri, Dirut BTN Bahas Solusi Pencapaian Program 3 Juta Rumah
- Produk FKS Food Sejahtera Laris Manis di CMSE 2024