Kementrans dan LDPP Siapkan Beasiswa Patriot Bagi Anak-anak Muda yang Ingin Kuliah
"Setelah itu, barulah mereka diberangkatkan ke universitas-universitas pilihan di dalam maupun di luar negeri, baik untuk program magister dan doktoral," tegas Mentrans Iftitah menjelaskan.
Gagasan ini disambut baik jajaran pimpinan LPDP.
"Semoga LPDP bisa men-support program Kementerian Transmigrasi ini," ujar Direktur Utama LPDP Andin Hadiyanto.
LPDP akan menyosialisasikan ini pada para peserta program LPDP yang ada sekarang, dengan tawaran yang sifatnya opsional.
Para alumni beasiswa LPDP juga akan ditawarkan kesempatan untuk berkarya di kawasan-kawasan transmigrasi.
Silaturahmi Menteri Transmigrasi dan rombongan dengan jajaran pimpinan LPDP ini merupakan kelanjutan rangkaian silaturahmi dengan pimpinan sejumlah Kementerian dan lembaga negara sebelumnya.
Selain menambah masukan dan bertukar pikiran, rangkaian kunjungan ini merupakan upaya memperkuat sinergitas lintas kementerian dan lembaga negara sesuai amanat Peraturan Presiden Nomor 50 Tahun 2018. (mrk/jpnn)
Kementrans dan LDPP sepakat untuk memfasilitasi anak-anak muda yang ingin kuliah di dalam maupun luar negeri melalui beasiswa patriot
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Kementerian Transmigrasi Gandeng LPDP Luncurkan Beasiswa Patriot
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Bank Mandiri Bersama 3 BUMN Salurkan Bantuan bagi Putra Putri TNI & Polri
- Bank Indonesia & dibimbing.id Kolaborasi Melatih 300 Mahasiwa Mahir Digital Marketing
- DPM Beri Beasiswa Pelajar Berprestasi Kuliah ke China
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045