Kemeriahan Imlek Sudah Terasa
Minggu, 31 Januari 2010 – 21:06 WIB
BEKASI - Nuansa perayaan hari besar keagamaan warga Tionghoa sudah mulai terasa di pusat handicraft, Kota Wisata, Cileungsi, Kota Bekasi. Stand para pedagang yang ada, sudah mulai diisi dengan pernak-pernik Imlek. Mulai dari aksesoris, hingga baju khas salah satu etnis yang ada di Indonesia ini. Seperti diungkapkan salah satu pengunjung,Ernawati (27), menjelang perayaan hari besar Imlek seperti sekarang ini. banyak warga yang beretnis Tionghoa mencari perlengkapan untuk penyambutan salah satu hari besar tersebut. Sehingga dengan datang ke tempat ini. warga pun dapat memnuhi segala kebutuhannya.
Saat masuk di kawasan tersebut, pengunjung sudah disambut dengan alunan musik barongsai yang terus dimainkan. Sejumlah lampion sudah terpasang di setiap sudut pusat perdagangan kerajinan tersebut, sehingga nuansa merah jadi sangat dominan di tempat itu.
Berdasarkan pantauan JPNN, Minggu (31/1), nuansa di tempat tersebut terlihat sangat kental sekali dengan warna-warna cerah yang memang identik dengan hari besar Imlek atau Cap Go Meh. Banyak kios yang ada di sana, juga sudah menyediakan barang-barang khusus untuk perayaan Imlek yang akan segera datang. Nampak juga beberapa pedagang menawarkan beraneka ragam payung dengan corak Imlek.
Baca Juga:
BEKASI - Nuansa perayaan hari besar keagamaan warga Tionghoa sudah mulai terasa di pusat handicraft, Kota Wisata, Cileungsi, Kota Bekasi. Stand para
BERITA TERKAIT
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa