Kemlu Cari Akses Temui 3 WNI di Tahanan Malaysia
Minggu, 15 Agustus 2010 – 23:40 WIB
JAKARTA - Kementrian Luar Negeri melalui Konsulat Jendral Republik Indonesia (KJRI) di Johor Baru, Malaysia, sudah berupaya mendapatkan akses agar bisa bertemu dengan Asriadi, Erwan, serta Selvogrevo Wewengkang, tiga PNS Dinas Kelautan dan Perikanan Batam yang ditangkap Polisi Malaysia saat melakukan patroli di Perairan Tanjungberakit, Bintan, Jumat (13/8) malam lalu.
Juru bicara Kementrian Luar Negeri, Teuku Faizasyah, mengungkapkan, sudah ada pembicaraan bilateral antara Indonesia dengan Malaysia terkait penangkapan tiga pegawai negeri sipil (PNS) Dinas Kelautan dan Perikanan Pemko Batam oleh Polisi Diraja Malaysia. "Setidaknya mengetahui kondisi mereka dan meminta keterangan tentang apa yang terjadi," tulis Faizasyah melalui layanan pesan singkat kepada JPNN, Minggu (15/8).
Baca Juga:
Soal nota protes ke pemerintah Malaysia, Faizasyah menegaskan bahwa Kementrian Luar Negeri tidak mau terburu-buru. Alasannya, Kemenlu perlu menunggu data konkrit di lapangan. Salah satu informasi yang penting untuk didapatkan adalah tentang koordinat lokasi penangkapan.
Sebab, kata Faizasyah, sampai sejauh ini belum ada kejelasan soal batas wilayah perairan antara Indonesia dengan Malaysia di sekitar Batam dan Bintan. Karenanya, lanjutnya, Kemenlu ingin mengetahui secara persis apakah lokasi kejadian itu masuk wilayah Indonesia atau Malaysia. "Kita perlu memastikan koordinat lokasi kejadian," imbuhnya.
JAKARTA - Kementrian Luar Negeri melalui Konsulat Jendral Republik Indonesia (KJRI) di Johor Baru, Malaysia, sudah berupaya mendapatkan akses agar
BERITA TERKAIT
- Diskusi dengan Kemenkeu, Kementrans Menjajaki Skema Kerja Sama Badan Usaha
- Perihal Film Layar Lebar “Janji Senja”, Brigjen TNI Antoninho: Kisah Inspiratif Seorang Gadis Maluku
- Persatuan PPPK Minta UU ASN Direvisi, Hapus Diskriminasi, Setara dengan PNS
- Wujudkan Pembangunan Berkeadilan, DPD RI Dapil Kaltim Siap Bersinergi dengan Pemprov Kaltim
- Penjelasan Tim Hukum Persatuan Islam Tionghoa Indonesia Perihal Merek dan Logo PITI
- Inilah yang KPK Dalami dari Ahok terkait Kasus Korupsi LNG