Kemnaker Dorong Lahirnya Wirausaha Baru, Ternyata Ini Tujuannya

Kemnaker Dorong Lahirnya Wirausaha Baru, Ternyata Ini Tujuannya
Staf Khusus Menaker, Titik Masudah saat memberikan arahan sekaligus membuka Forum Komunikasi Dialog Interaktif Penempatan Tenaga Kerja Dalam Negeri di Nganjuk. Foto: dok Kemnaker

jpnn.com, NGANJUK - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menggelar acara bertajuk 'Kiat Bertahan Dalam Dunia Kerja Pascapandemi' di Ngajuk, Jawa Timur, Jumat (27//1).

Acara tersebut dihadiri ratusan pencari kerja dan para pelaku usaha baru. Dalam acara tersebut mereka juga terlihat antusiasme mengikuti acara itu.

Staf Khusus Menaker, Titik Masudah mengatakan secara interaktif mereka terlibat dialog aktif dengan Disnaker Nganjuk, pengusaha, dan motivator dalam menghadapi tantangan pembangunan ketenagakerjaan pascapandemi Covid-19.

"Kami terus mendorong lahirnya wirausaha baru guna mempercepat pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19," ujar Titik saat memberikan arahan sekaligus membuka Forum Komunikasi Dialog Interaktif Penempatan Tenaga Kerja Dalam Negeri di Nganjuk.

Dia menambahkan dorongan itu akan dilakukan di antaranya dengan akses informasi tata cara dan dukungan dalam berwirausaha.

Titik Masudah mengatakan akan mempertemukan 250 pencari kerja, wirausaha/pengusaha kecil dan menengah, pengusaha di Jombang dalam menghadapi disrupsi pada kondisi ketenagakerjaan akibat pandemi Covid-19.

Hal itu dilakukan agar bisa menjadikan tantangan pembangunan ketenagakerjaan semakin kompleks. 

"Karena para peserta pada siang hari ini adalah para pelaku usaha baru. Maka kebutuhan dari pelaku usaha adalah bagaimana mereka mengimprovisasi, bagaimana mereka mendapatkan informasi jalur dan akses usaha," kata Titik. 

Kemnaker terus mendorong lahirnya wirausaha baru untuk mempercepat pemulihan ekonomi pascapandemi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News