Kemnaker Gelar Tes IVA untuk Pekerja Perempuan di Semarang

Kemnaker Gelar Tes IVA untuk Pekerja Perempuan di Semarang
Menaker Ida Fauziyah meninjau pemeriksaan IVA terhadap pekerja perempuan di PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (10/2). Foto: Humas Kemnaker

jpnn.com, SEMARANG - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah meninjau pemeriksaan inspeksi visual asam asetat (IVA) untuk meningkatkan kesehatan tenaga kerja perempuan dalam mencegah dan mendeteksi kanker sejak dini.

Kegiatan ini digelar untuk memperingati rangkaian Bulan K3 Nasional 2022.

Pemeriksaan tersebut diselenggarakan di PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (10/2).

Selain pemeriksaan IVA, dilakukan pelatihan K3 ditempat kerja serta sosialisasi pencegahan penyakit tuberkulosis di tempat kerja.

Rangkaian pemeriksaan ini dilaksanakan selama tiga hari, yakni pada 8 hingga 10 Februari 2022 dengan 500 pekerja perempuan yang melakukan pemeriksaan.

Menaker Ida menyampaikan, penyelenggaraan pemeriksaan IVA tes ini adalah wujud nyata program aksi kepedulian terhadap tenaga kerja perempuan.

Kegiatan ini bersinergi dengan Visi Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM). Rangkaian kegiatan tersebut dilakukan sejak 2015 hingga 2019. Lebih dari 18 ribu pekerja perempuan telah melakukan pemeriksaan.

“Pemeriksaan kesehatan ini penting untuk mencegah dan mendeteksi secara dini kanker leher rahim pada pekerja perempuan yang merupakan bagian dari keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Karena itu, sosialisasi dan pemeriksaaan secara berkala harus dilakukan,” ungkap Menaker Ida.

Menaker Ida Fauziyah meninjau pemeriksaan inspeksi visual asam asetat untuk meningkatkan kesehatan tenaga kerja perempuan dalam mencegah dan mendeteksi kanker sejak dini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News