Kemnaker Lepas Kontingen untuk Tampil di Pornas XVI Korpri 2023
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengirim 65 pegawainya untuk turut berpartisipasi pada penyelenggaraan Pekan Olah Raga Nasional (Pornas) XVI Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023 di Semarang, Jawa Tengah pada 13-23 Juli 2023.
Sebanyak 65 pegawai tersebut terdiri atas 56 atlet, 6 official, dan 3 pelatih.
Para atlet akan mengikuti 5 dari 10 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan. Adapun cabor yang diikuti yaitu futsal, bola basket, catur, tenis meja, dan bulu tangkis.
Sekretaris Jenderal Kemnaker, Anwar Sanusi menyatakan bahwa pihaknya sangat mendukung penyelenggaraan Pornas XVI Korpri 2023.
"Sebagai wujud dukungannya, Kementerian Ketenagakerjaan mengirim sejumlah atlet, pelatih, dan official-nya yang dipimpin oleh Kepala Pusat Pasar Kerja Kemnaker Bapak Muchammad Yusuf," kata Sekjen Anwar melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker pada Jumat (14/7).
Dia mengatakan keikutsertaan para pegawainya dalam Pornas XIV Korpri sangat penting untuk mempererat tali silaturahmi dan soliditas antar ASN.
Selain itu, melalui ajang tahunan ini juga diharapkan muncul atlet-atlet berprestasi dari Kemnaker.
"Saya berharap atlet-atlet dari Kemnaker dapat meraih medali sebanyak-banyaknya dengan tetap mengedepankan dan menjunjung tinggi sportivitas, fair play selama berlaga di Pornas XIV Korpri," ucapnya.
Kemnaker mengirim 65 pegawainya untuk turut berpartisipasi pada penyelenggaraan Pornas XVI Korpri 2023.
- Kemnaker Terima Aksi Demo Damai dari Serikat Pekerja
- Terjadi Kecelakaan Kerja Berulang, Wamenaker Tinjau Smelter IMIP
- Menaker Yassierli dan Mendagri Tito Gelar Rakor, Bahas PHK hingga Upah Minimum 2025
- Menaker Yassierli Bertekad Pertahankan WTP Lewat Penguatan Integritas Pegawai
- Raker dengan Komisi IX DPR, Menaker Yassierli Paparkan Arah Kebijakan Ketenagakerjaan
- Tangis Buruh Sritex Pecah Seusai Wamenaker Immanuel Ebenezer Memastikan Tidak Ada PHK