Kemnaker Selenggarakan Peringatan Hari Migran Internasional 2021 di Cirebon

jpnn.com, CIREBON - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menggelar peringatan Hari Migran Internasional 2021 di Cirebon, Jawa Barat, pada Sabtu (18/12).
Peringatan tahun ini mengusung tema PMI Tangguh Indonesia Tumbuh.
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dalam sambutannya menyatakan, selama hampir dua tahun, Covid-19 telah membuat berbagai negara mengambil kebijakan untuk menutup sementara masuknya warga negara asing.
Karena itu, pemerintah Indonesia menutup sementara penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) dalam rangka melindungi warga negaranya dan mencegah tersebarnya Covid-19.
"Tentu, kondisi ini membuat kita semua sedih, khususnya bagi calon pekerja migran kita. Karena itu, tema PMI Tangguh Indonesia Tumbuh merupakan gambaran situasi dan harapan yang dirasakan kita semua," ucap Menaker Ida.
Namun, dia bersyukur karena kini sejumlah negara penempatan mulai membuka untuk warga negara asing.
Ida meminta komitmen semua pihak terkait agar pembukaan penempatan ini menjadi momentum untuk menjaga kepercayaan negara penempatan dengan memastikan CPMI yang dikirim terbebas dari Covid-19.
"Saya percaya dan meyakini, penempatan dan pelindungan pekerja migran Indonesia di masa pandemi Covid-19 ini dapat diatasi dengan baik dan elegan," ucapnya.
Kemnaker meminta komitmen semua pihak untuk memastikan calon pekerja migran Indonesia terbebas dari Covid-19
- Termakan Iming-Iming Kerja di Jepang, 20 Pemuda Brebes Rugi Puluhan Juta
- Tanggapi Tagar #KaburAjaDulu, Menaker Yassierli Ingatkan Tetap Kembali ke Indonesia
- Viral Tagar #KaburAjaDulu, Menaker Yassierli: Memang Ada Kesempatan Kerja di Luar Negeri
- 37 PMI Dideportasi dari Malaysia, Keluhkan Perlakuan Buruk di Tahanan
- Cegah TPPO dan PMI Ilegal, Imigrasi Batam Tolak Pengajuan Paspor Sebanyak Ini
- Bank Mandiri Catat Transaksi Remitansi Tembus Rp 2 Triliun hingga Akhir 2024