Kemnaker Selesaikan 1.708 Laporan Pembayaran THR hingga H+2 Lebaran

jpnn.com, JAKARTA - Hingga 3 Mei 2022, Kemnaker menerima 5.589 aduan terkait THR Keagamaan 2022 melalui posko THR virtual.
Perinciannya, 3.003 pengaduan online dan 2.586 konsultasi online. Pengaduan online mencapai 54 persen dan 46 persen konsultasi online.
Sekjen Anwar Sanusi menjelaskan, hingga pukul 19.00 WIB atau H+2 Lebaran, konsultasi dan pengaduan yang masuk ke posko THR 2022 mencapai 5.589 laporan.
Anwar Sanusi menuturkan, pihaknya sudah merespons atau menyelesaikan 1.708 laporan.
Sisanya 878 laporan masih dalam proses penyelesaian.
"Laporan konsultasi masih dalam proses, 100 persen pasti akan diselesaikan," katanya pada Rabu (4/5).
Lebih lanjut, Sekjen Anwar menyebut, di antara 3.003 laporan pengaduan yang masuk posko THR, sebanyak 1.736 berasal dari perusahaan.
Isu yang diadukan 1.430 THR tak dibayarkan oleh 833 perusahaan, 1.216 THR tak sesuai ketentuan oleh 695 perusahaan, dan 357 THR terlambat disalurkan sebanyak 208 perusahan.
Sekjen Kemnaker Anwar Sanusi menuturkan, pihaknya sudah merespons atau menyelesaikan 1.708 laporan terkait pembayaran THR
- 3,4 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Disiapkan Untuk Mudik Lebaran
- Serbu Diskon Belanja untuk Kebutuhan Ramadan dan Lebaran, Catat Tanggalnya
- Istana Minta Perusahaan Swasta Terapkan Waktu Kerja Fleksibel Jelang Lebaran
- Hore! Sri Mulyani Ketok Diskon Harga Tiket Pesawat Mulai Hari Ini
- Wamenaker Noel Pastikan Kemnaker Berada di Garis Terdepan Perjuangkan Hak Buruh Sritex
- Ramadan Tiba, Pemerintah Harus Siaga