Kempo Siap Balas di PON
jpnn.com - MATARAM – Tampil kurang memuaskan di ajang Pra PON Bandung beberapa waktu lalu membuat tim kempo NTB terus berbenah. Persiapan untuk tampil maksimal di ajang sebenarnya yakni PON XIX Jawa Barat menjadi target utama tim. Kini, para atlet yang berhasil lolos terus digeber dengan program latihan.
Pelatih Kempo Pelatda NTB Agus Suharyan mengaku jika pihaknya tidak terlalu memperlihatkan kekuatan sebenarnya pada ajang tersebut. Agus pun mengaku, sudah mengantongi kekuatan daerah lain yang bisa digunakan sebagai acuan untuk persiapan PON XIX/2016 mendatang.
“Kita sudah kantongi kekuatan daerah lain dan jadi bahan berharga untuk PON XIX nanti. Kita akan buktikan dan tunjukkan kemampuan sebenarnya pada September 2016 mendatang,” ujar Agus Suharyan, kemarin seperti dilansir Harian Lombok Pos (Grup JPNN.com).
Hasil kurang maksimal yang diraih pada babak kualifikasi menjadi bahan evaluasi pihaknya untuk menghadapi PON XIX/2016 mendatang.
“Hasil kemarin (Pra PON, red) sebenarnya sudah cukup baik. Dengan empat atlet Pelatda meraih tiket dan satu perak. Tapi ini akan jadi bahan evaluasi kami untuk PON XIX nanti,” ujar Agus.(zen/fri/jpnn)
MATARAM – Tampil kurang memuaskan di ajang Pra PON Bandung beberapa waktu lalu membuat tim kempo NTB terus berbenah. Persiapan untuk tampil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina