Kena Kutukan Lagi, Guardiola: Memalukan!

jpnn.com - MUENCHEN – Trofi Piala Super Jerman masih menjadi kutukan bagi Pep Guardiola. Hingga kini, Guardiola belum pernah memberikan trofi itu pada Bayern Muenchen.
Terbaru, Guardiola harus melihat Muenchen ditekuk Wolfsburg lewat adu penalti dengan agregat 6-5 pada laga yang dilangsungkan di Volkswagen Arena, Minggu (2/8) dini hari WIB.
“Ini hal yang memalukan. Kami bermain baik dan menciptakan banyak peluang. Semua pemain saya berjuang dan menguasai lapangan,” terang Guardiola pada Goal, Minggu (2/8).
Namun, Guardiola masih memuji performa anak asuhnya. Menurut mantan pelatih Barcelona itu, anak asuhnya sudah tampil hebat.
“Wolfsburg bermain sangat melebar. Mereka memiliki umpan langsung yang sangat bagus dan umpan silang yang berbahaya. Selamat untuk Wolfsburg,” tegas Guardiola. (jos/jpnn)
MUENCHEN – Trofi Piala Super Jerman masih menjadi kutukan bagi Pep Guardiola. Hingga kini, Guardiola belum pernah memberikan trofi itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Ini Tugas Pertama Jordi Cruyff di Timnas Indonesia
- All England 2025: Putri KW Memukul Unggulan ke-8
- Menpora Dito Pastikan Timnas Bahrain Disambut dengan Standar Keamanan Internasional
- Alasan Hendra Setiawan Mau Menjadi Pelatih Sabar/Reza di All England 2025