Kenaikan Harga BBM Tak Bisa Dihindari, Pengalihan Subsidi Penting Tepat Sasaran

Kenaikan Harga BBM Tak Bisa Dihindari, Pengalihan Subsidi Penting Tepat Sasaran
Tangkapan layar - Staf Khusus Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Ahmad Iman Sukri. Foto: Pandawa Nusantara.

Ahmad lebih lanjut mengatakan untuk program padat karya tunai desa alokasi dari dana desa sampai Juli terserap Rp 994 miliar.

Diharapkan dengan adanya BLT BBM dapat memulihkan perekonomian di desa yang terdampak pandemi.

"Tujuan transisi BLT BBM ini agar dapat memaksimalkan pemulihan ekonomi di desa," katanya.

Dalam diskusi ini turut hadir sebagai pembicara anggota Komite BPH Migas Yapit Sapta Putra dan pimpinan DPP Pandawa Nusantara Mamit Setiawan.

Sementara itu, Sekjen DPP Pandawa Nusantara Faisal Anwar berharap bansos yang digelontorkan pemerintah mampu menjaga daya beli masyarakat yang terdampak.

“Program bantuan sosial senilai Rp 24,17 triliun yang diperuntukkan untuk masyarakat penerima manfaat selama empat bulan diharapkan dapat didistribusikan dengan baik dan tepat sasaran,” kata Faisal.(gir/jpnn)

Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) tidak bisa dihindari, hal yang terpenting saat ini pengalihan subsidi harus tepat sasaran.


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News