Kenaikan TDL Jangkau 4 juta Pelanggan PLN
Senin, 20 September 2010 – 11:11 WIB

Kenaikan TDL Jangkau 4 juta Pelanggan PLN
JAKARTA - Rencana kenaikan tarif dasar listrik (TDL) pada awal 2011 masih menjadi wacana pemerintah. Jika kenaikan TDL itu jadi dilaksanakan, hanya sekitar 4 juta di antara total 37 juta pelanggan rumah tangga PLN yang akan mengalaminya. "Kalaupun harus ada kenaikan TDL, pemerintah akan menerapkannya terbatas hanya kepada golongan yang mampu. Jadi, rakyat kecil tidak perlu khawatir," ungkapnya.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Darwin Zahedy Saleh menegaskan bahwa menaikkan TDL merupakan opsi terakhir jika langkah efisiensi kurang mencukupi. "Kenaikan TDL merupakan opsi terakhir setelah efisiensi di dalam tubuh PLN, seperti mengefisiensikan pembangkit, menurunkan susut jaringan (losses), menurunkan biaya operasi, dan memperbaiki komposisi energi primer dengan memperbesar penggunaan bahan bakar non-BBM dilakukan," ujar Darwin akhir pekan lalu.
Baca Juga:
Kalaupun kenaikan TDL harus dilakukan, pemerintah akan menerapkannya secara terbatas sehingga tidak memberatkan rakyat kecil. Menurut dia, kenaikan TDL dilakukan untuk mengendalikan besaran subsidi yang akan diputuskan pemerintah dengan mempertimbangkan rasa keadilan, tidak memberatkan rakyat kecil, dan tetap menjaga daya saing industri.
Baca Juga:
JAKARTA - Rencana kenaikan tarif dasar listrik (TDL) pada awal 2011 masih menjadi wacana pemerintah. Jika kenaikan TDL itu jadi dilaksanakan, hanya
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang