Kenali Lapangan, Pegolf 15 Tahun Kuasai Hari Pertama HWJGC
jpnn.com, JAKARTA - Zubair bin Mohd Firdaus menutup putaran pertama Himbara World Junior Golf Championship (HWJGC) 2018 presented by Ciputra Group dengan manis.
Pegolf 15 tahun itu mengakhiri sesi pagi dengan memuncaki Kelas A dan B di Damai Indah Golk-PIK Course, Selasa (5/6).
Zubair yang bertanding membawa bendera Australia bermain bersama Chachrist Kaewsriprach (Thailand) dan Tommy Tan Xuan Hao (Singapura).
Dia memulai perlombaan dari Tee 10. Setelah menyelesaikan sembilan hole pertama dengan skor even par sembilan dengan satu bogey dan satu birdie, remaja yang mendalami golf di Hills Golf Academy membukukan tiga birdie di sembilan hole kedua (11, 13, dan 17).
Sementara itu, pemain Indonesia Gabriel Hansel Hari baru berhasil menduduki posisi sepuluh besar di Divisi A dengan skor 76.
’’Saya bermain bagus hari ini. Saya sudah mengenal layout lapangan ini setelah tahun lalu juga bermain di event ini. Tahun lalu pada putaran pertama saya membuat skor 77 (empat di atas par),” kata Zubair.
Dia menambahkan, permainannya pada hari ini lebih baik dan menunjukkan peningkatan dibandingkan tahun lalu.
“Saya akan bermain seperti yang saya lakukan hari ini. Saya menyukai layout lapangan ini. Saya berharap bisa menyelesaikan empat putaran dengan hasil yang bagus,’’ujar Zubair.
Zubair bin Mohd Firdaus menutup putaran pertama Himbara World Junior Golf Championship (HWJGC) 2018 presented by Ciputra Group dengan manis.
- IKA Trisakti Menggelar Turnamen Golf Terbuka yang Ketiga
- MDMedia Kembali Gelar 'SEA Today Golf Day'
- Le Minerale Kembali jadi Official Mineral Water di Ajang Golf Indonesian Masters 2024
- Diikuti Ratusan Pemain, KBP Open Golf Tournament 2024 Kumpulkan Dana Charity Rp 214 Juta
- Bank Mandiri Dorong Prestasi & Inklusivitas melalui Peparnas XVII di Solo
- ILD Competition 2024 Dorong Prestasi Atlet Long Drive Indonesia di Level Dunia