Kenang Gerhana Matahari, Bangun Monumen Destinasi Waktu
jpnn.com - BELITUNG—Menteri Pariwisata Arief Yahya tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya atas animo masyarakat dan turis yang menyaksikan gerhana matahari total di Belitung, Provinsi Kepulauan Babel, Rabu, 9 Maret kemarin. Untuk itu, Arief berencana membangun monumen Destinasi Waktu di pulau cantik tersebut.
“Dengan ini akan kami bangun monumen destinasi waktu untuk mengenang gerhana matahari total. Peristiwa bersejarah di Indonesia,” ujar Arief.
Monumen ini akan dibangun di Pantai Tanjung Kelayang, Kabupaten Belitung. Peletakan batu pertama monument itu dilakukan Arief usai menyaksikan gerhana matahari bersama masyarakat dan turis di pantai tersebut.
Arief mengatakan, momen GMT telah memberi berkah berlimpah untuk 12 provinsi di tanah air. Terutama untuk wisata setiap daerah tersebut. Salah satunya Belitung yang langsung diserbu ribuan wisatawan.
“Gerhana matahari total itu semacam bonus dari Tuhan untuk Indonesia,” kata Arief. (flo/jpnn)
BELITUNG—Menteri Pariwisata Arief Yahya tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya atas animo masyarakat dan turis yang menyaksikan gerhana matahari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tersangka Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Bakal Dijerat Pasal Berlapis
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat
- Dugaan Plagiarisme di Bawah Sumpah Ahli Kejagung, Tom Lembong Disebut Diuntungkan
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian
- Binus University Buka Kampus Baru di Medan, Menyediakan Prodi-Prodi Unggulan
- Usut Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Panggil Rudy Ong Chandra