Kenangan dan Kejutan di Hari Kedua Synchronize Fest 2024

Kenangan dan Kejutan di Hari Kedua Synchronize Fest 2024
Penampilan Rock Opera Ken Arok: Harry Roesli dalam Synchronize Fest 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pada Sabtu (5/10). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

Puncak pertunjukan yakni kehadiran sang legenda, Titiek Puspa yang ditemani oleh mantan penyanyi cilik Saskia & Geofanny untuk menyanyikan tembang Menabung.

Kenangan dan Kejutan di Hari Kedua Synchronize Fest 2024

Satu yang turut mencuri perhatian di sore hari di Synchronize Fest 2024 yakni aksi dari para belia.

Beberapa nama tersebut yaitu The Bandells, Duo Moby Sade, dan Funeruuu yang masing-masing tampil perdana di Synchronize Fest tahun ini.

Sore hari ditutup dengan area XYZ Stage yang full house berkat penampilan solid dari kuartet reggae dub Rub Of Rub.

Panggung yang melingkar dipenuhi penonton dari berbagai sisi, bergoyang bersama sejak awal hingga akhir durasi pertunjukan.

Kenangan dan Kejutan di Hari Kedua Synchronize Fest 2024

Bicara bergoyang, aktivitas tersebut turut menghiasi area Oleng Upuk yang total mentok dalam menghentak sound system.

Rangkaian Synchronize Fest 2024 hari kedua, Sabtu (5/10) berlangsung meriah dan penuh kejutan di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News