Kenapa Muallaf? Sophia: Mau Tahu Aja
jpnn.com - Waktu berjalan cepat dan indah buat Sophia Mueller dan Ariel Noah. Keduanya makin berani mengumbar kemesraan. Di lain pihak, mantan suami Sophia, Michael Villareal sedang menjalani pengesahan perceraiannya dengan Sophia di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Lantas bagaimana tanggapannya melihat mantan istrinya mesra dengan Ariel?
“Kalau masalah Sophia punya hubungan sama siapa, bukan urusan saya lagi,” kata Michael, kemarin.
Kata dia, yang terpenting Sophia bahagia meski berpacaran dengan anak band yang pernah tersangkut kasus video porno.
“Kalau memang berjodoh, ya saya ikut bahagia. Saya bersyukur kalau dia happy, saya happy. Dia tetap mama dari anak-anak saya,” jelasnya lagi.
Kini, Michael mencoba move on setelah bercerai dengan Sophia. Dia pun berharap mantan istrinya mendoakannya untuk bisa menemukan istri yang lebih baik.
“Ya saya kan selalu mendoakan dia yang baik-baik, saya harap dia juga bisa mendoakan balik saya,” tukasnya.
Adapun sidang pengesahan perceraian sudah menjalani tiga kali persidangan. Untuk persoalan hak asuh anaknya, Manuella Aziza Villareal, Villareal dan Sophia sepakat mengurusnya bersama. Tidak ada yang mendominasi untuk mengasuh Manuella.
“Anak ke kita berdua. Saya bapaknya, Sophia ibunya. Kami bekerjasama semaksimal mungkin untuk anak,” ungkapnya.
Waktu berjalan cepat dan indah buat Sophia Mueller dan Ariel Noah. Keduanya makin berani mengumbar kemesraan. Di lain pihak, mantan suami Sophia,
- Rizky Febian Bersyukur Bisa Bawa Mahalini untuk Umrah Pertama Kali
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Nikita Mirzani Akhirnya Sampaikan Pesan Mengharukan untuk Lolly
- Bank Mandiri Hadirkan Konser Super Diva di Indonesia Arena GBK
- Bersama Lego, Serial Animasi Bluey Hadirkan Set Mainan