Kendala Bebe Tinggal Bahasa

Kendala Bebe Tinggal Bahasa
Kendala Bebe Tinggal Bahasa
Fergie - sapaan akrab Ferguson - tidak memungkiri apabila Bebe memang tidak direncanakan main penuh Bebe kemarin. Tapi, dengan diistirahatkannya Dimitar Berbatov, Wayne Rooney pemulihan cedera engkel, dan Michael Owen tiba-tiba kambuh cedera hamstring-nya, Bebe pun mendapat berkah.

"Dia telah mengalami peningkatan kondisi fisik beberapa pekan terakhir dan kami sangat terkesan dengan potensinya. Dia berani, cepat, dan pengumpan yang cukup bagus," ujar Fergie.

Satu hal yang disebut Fergie masih mengganjal Bebe tinggal bahasa. Fergie lantas membandingkannya dengan Chicharito yang lumayan fasih berbahasa Inggris sehingga cepat beradaptasi dengan tim.

"Akan sulit bagi seorang pemain apabila dia tidak bisa berkomunikasi dengan rekan setimnya. Dia memang belum lancar saat ini, tapi dia telah mengikuti kursus dua kali sepekan. Itu memang butuh waktu. Hanya, pemain muda yang memasuki klub seperti Manchester United memang harus sabar dengan waktu," urai Fergie. (dns/bas)
Berita Selanjutnya:
Bersiap Menjamu Nyonya Tua

BUKAN hanya Javier "Chicharito" Hernandez yang bersinar saat Manchester United mengalahkan Wolverhampton Wanderers kemarin. Tiago Manuel


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News