Keok di 16 Besar Singapore Open 2023, Gregoria Mariska Gagal Ulang Pencapaian Musim lalu
jpnn.com - Kiprah tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung harus terhenti di babak kedua Singapore Open 2023 .
Berlaga di Singaore Indoor Stadium, Kamis (8/6/2023), Jorji -sapaan akrab Gregoria- angkat koper seusai menyerah dari wakil Taiwan, Tai Tzu Ying dengan skor 10-21, 19-21.
Juara Spain Masters 2023 itu mengaku tidak bisa mengontrol permainannya, dan dipaksa mengakui keunggulan ratu bulu tangkis Taiwan tersebut dalam tempo 32 menit.
"Saya kurang puas dengan penampilan saya hari ini. Lawan mengontrol permainan dan saya merasa tidak nyaman," ungkap kekasih dari Mikha Angelo itu dalam rilis tertulis.
Kekalahan ini membuat Gregoria Mariska Tunjung gagal mengulang prestasi di Singapore Open edisi sebelumnya.
Pada 2022 lalu, peraih medali perunggu SEA Games 2021 itu mampu melangkah hingga perempat final sebelum takluk dari wakil China, Wang Zhi Yi dengan skor 17-21, 18-21.
"Hasil ini memang tidak lebih bagus dibanding tahun lalu, di maa saya bisa masuk ke perempat final. Kekurangan harus diperbaiki lagi."
"Evaluasinya ialah saat masuk lapangan saya harus bisa main baik di gim pembuka dan lebih siap lagi. Selain itu, saya harus bisa beradaptasi dengan kondisi-kondisi yang tidak bisa diperkirakan sebelumnya," tambah Jorji.
Kiprah tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di Singapore Open 2023 harus terhenti di babak kedua.
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Jadwal Semifinal Kumamoto Masters 2024, Ada 4 Wakil Indonesia
- Jorji Tembus Perempat Final Kumamoto Masters 2024
- Denmark Open 2024: Pelatih Ungkap Situasi Cedera Gregoria Mariska Tunjung