Kepada Jenderal Dudung, Tolong Komunikasi Publik Anda Diperbaiki

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI Bobby Adhityo Rizaldi berharap KSAD Jenderal Dudung Abdurachman memperbaiki komunikasi publik agar tidak menyinggung pihak lain.
Bobby mengatakan itu menyikapi pernyataan Dudung yang menyebut terkadang Komisi I mempertanyakan hal tidak jelas dan keluar substansi ketika menggelar rapat dengan TNI.
"Ke depan, komunikasi publiknya itu diperbaiki," kata dia ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (8/9).
Bobby menilai tidak pantas Dudung menyamaratakan semua anggota Komisi I bertanya secara tidak jelas kepada TNI.
Sebab, kata legislator Fraksi Partai Golkar itu, tidak semua legislator Komisi I yang bertanya di luar topik pembahasan rapat.
"Rasanya kurang pantas, lah, seorang pejabat berbicara begitu. Kan, ini bukan cuma orang per orang," kata dia.
Sebelumnya, Dudung angkat bicara tentang kabar disharmoni hubungannya dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
Diketahui, narasi disharmoni itu muncul saat Komisi I menggelar rapat kerja dengan Kemenhan dan TNI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (5/9).
Bobby Adhityo Rizaldi berharap KSAD Jenderal Dudung Abdurachman memperbaiki komunikasi publik agar tidak menyinggung pihak lain.
- Dedi Mulyadi Buka Opsi Revisi Kerja Sama dengan TNI AD
- Kerja Sama Dedi Mulyadi & KSAD Dinilai Melanggar UU TNI
- Abraham Sridjaja Minta Penembakan 3 Polisi Diusut Tuntas, Jaga Soliditas TNI-Polri
- RUU TNI Tetap Disahkan Besok, Komisi I: Soal Pro & Kontra Hal Lumrah
- Versi Dasco, Pembahasan RUU TNI Tidak Dikebut & Bersifat Terbuka
- Ternyata Ini Poin Pembahasan RUU TNI oleh DPR di Hotel Mewah