Kepala BIN Bicara Kenaikan Harga BBM Pertamax, Minta ini ke Masyarakat

Kepala BIN Bicara Kenaikan Harga BBM Pertamax, Minta ini ke Masyarakat
Dokumentasi - Kepala BIN Jenderal (Purn) Budi Gunawan. Foto: dok. BIN

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Pol Purn Budi Gunawan angkat bicara menanggapi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax.

Budi Gunawan menilai ada langkah yang paling tepat dapat dilakukan masyarakat, seiring dengan naiknya harga BBM Pertamax.

Yakni, beradaptasi atau menyesuaikan kenaikan tersebut dengan gaya hidup.

"Solusi paling substantif bagi masyarakat menghadapi kondisi ekonomi yang mengarah ke stagflasi ini adalah mengadaptasikan gaya hidup dengan kemampuan riil masing-masing," ujar Budi Gunawan.

Dia mengatakan hal itu dalam keterangannya yang diterima, Senin (4/4).

Budi menilai solusi tersebut tidak hanya baik bagi setiap individu, tetapi juga bagi bangsa.

Karena membudayakan kembali nilai-nilai kearifan lama yang hampir hilang akibat desakan budaya konsumerisme.

Sebagai contoh, setiap orang bisa memanfaatkan sepeda atau berjalan kaki untuk menggantikan transportasi ke jarak yang tidak terlalu jauh.

Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) bicara soal kenaikan harga BBM Pertamax, minta ini ke masyarakat.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News