Kepala BIN Sebut IKN Nusantara Bakal Dorong Transformasi Peradaban

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal (Purn) Budi Gunawan mengatakan ibu kota negara (IKN) Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim) bakal menjadi pusat peradaban baru.
Dia juga menyebut bahwa gagasan tentang transformasi masyarakat sudah coba diupayakan sejak lama dalam berbagai aspek kehidupan berbangsa.
“Dengan kehadiran IKN, gagasan transformasi ini akan mendapatkan tempat, semangat, sekaligus sumber daya yang sangat besar sehingga akan terakselarasi dengan baik,” ujar dia dalam siaran persnya, Jumat (25/2).
Mantan Wakapolri ini menjelaskan IKN Nusantara yang dibangun dengan konsep modern, berteknologi tinggi layaknya sebuah smart city.
Dengan memenuhi prinsip-prinsip keberlangsungan lingkungan hidup tidak hanya akan mengubah paradigma masyarakat, tetapi juga perilaku sosial dan budaya.
Misalnya paradigma dan perilaku dalam merawat alam dan lingkungan.
“IKN dibangun seminimal mungkin berdampak pada lingkungan, menggunakan material alam dan berbasis energi terbarukan, segenap stakeholder, termasuk masyarakat, akan juga menyerap paradigma dan budaya ini," kata Budi.
Budi menambahkan transformasi IKN Nusantara ini akan terlihat di berbagai aspek, mulai dari transportasi, sarana penghijauan, energi, hingga kekayaan alam.
Kepala BIN mengatakan bahwa IKN Nusantara bakal mendorong transformasih peradaban.
- Budi Gunawan Anggap Lawatan Prabowo ke Lima Negara Menghasilkan Kerja Sama Strategis
- Budi Gunawan, Sufmi Dasco, dan Sketsa Rekonsiliasi Nasional Prabowo-Megawati
- Budi Gunawan: Pemerintah Mengutuk Aksi KKB yang Menewaskan 11 Pendulang Emas
- 11 Pendulang Emas Tewas Diserang KKB Papua, Pemerintah Fokus Evakuasi Korban
- Budi Gunawan Kutuk Aksi KKB Membantai 11 Pendulang Emas di Yahukimo
- Prabowo Bertamu ke Rumah Megawati Senin Malam, Didampingi Elite Gerindra & Menteri