Kepala BKN: SE Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Diterbitkan Besok

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif menyampaikan pemerintah akan menerbitkan surat edaran (SE) terbaru tentang pengangkatan PPPK 2024 tahun ini.
SE ini sebagai tindak lanjut keputusan pemerintah yang mempercepat pengangkatan CPNS dan PPPK 2024.
"Besok akan diterbitkan SE baru untuk menindaklanjuti keputusan hari ini," kata Kepala BKN menjawab JPNN, Senin (17/3/2025).
Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyampaikan arahan Presiden Prabowo Subianto terkait pengangkatan CPNS dan PPPK 2024.
Arahan itu disampaikan untuk menyikapi banyaknya aspirasi masyarakat terutama peserta CPNS dan PPPK 2024 lulus seleksi tahap 1 yang menolak penyesuaian jadwal pengangkatannya.
"Adanya tuntutan masyarakat terkait jadwal pengangkatan CPNS dan PPPK 2024, Bapak Presiden menyampaikan beberapa arahannya," kata Mensesneg dalam konferensi pers yang dipantau secara daring, Senin (17/3/2025).
Adapun arahan Presiden Prabowo sebagai berikut:
1. Pengangkatan CASN 2024 dipercepat, yaitu untuk CPNS diselesaikan paling lambat Juni 2025. Kemudian untuk PPPK seluruhnya diselesaikan paling lambat Oktober 2025.
Kepala BKN Zudan Arif mengatakan SE pengangkatan CPNS & PPPK 2024 tahun ini diterbitkan pemerintah besok
- Ekowi: Terima Kasih Presiden Prabowo Telah Mendengar Aspirasi CPNS dan PPPK 2024
- Mensesneg Sampaikan 4 Poin Arahan Presiden soal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024
- Para Honorer Calon PPPK 2024 Diminta Tenang, Dijamin Dapur Ngebul
- Honorer Calon PPPK 2024 Bisa Bernapas Lega, Sesuai Jadwal Semula
- Pak Bupati Sodorkan Solusi Polemik Pengangkatan PPPK 2024
- Bukan Hanya soal Pengangkatan PPPK 2024, tetapi Honorer Tidak Turun ke Jalan