Kepala BKN: Tes PPPK Tahap 2 Dimulai 22 April, Honorer Persiapkan Diri

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Badan Kepegawaian Negara Prof Zudan Arif Fakrulloh mengatakan bahwa tes pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK tahap 2 dimulai pada 22 April 2024. Oleh karena itu, para honorer diminta untuk menyiapkan diri menghadapi seleksi PPPK tahap 2 tersebut.
"Honorer yang masuk database dan nondatabase Badan Kepegawaian Negara (BKN) terdaftar di seleksi PPPK tahap 2 akan dites mulai 22 April 2025," kata Prof. Zudan kepada JPNN, Kamis (17/4).
Dia menjelaskan bahwa tes kompetensi PPPK tahap 2 ini tidak serentak. Seleksinya berlangsung hingga 16 Mei 2025. Oleh karena itu, panitia seleksi daerah (panselda) maupun pansel instansi diberikan waktu pengadaan tes dari 22 April sampai 16 Mei 2025.
Prof. Zudan mengungkapkan tes kompetensi PPPK tahap 2 ini akan diikuti 869.991 peserta, terdiri atas 869.962 di titik lokasi dalam negeri dan 29 tilok luar negeri. "Jadi, 869.991 peserta akan dites kompetensi dimulai 22 April sampai 16 Mei," ungkap Prof. Zudan.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP Forum Honorer Non-Kategori Dua Indonesia Tenaga Kependidikan (FHNK2I Tendik) Herlambang Susanto mengungkapkan sampai saat ini masih mencari informasi mengenai kapan bisa cetak kartu ujian. Sampai saat ini, kartu tes peserta ujian SKD belum muncul di SSCASN, sehingga belum dicetak.
"Semalam juga dari beberapa daerah banyak yang menanyakan juga terkait belum muncul kartu tes pada akun SSCASN masing-masing," terang Herlambang.
Dia berharap hari ini sudah muncul dan bisa cetak kartu tes, mengingat Jumat 18 April 2025 libur nasional. Hal ini supaya honorer bisa mempersiapkan diri dan tidak tergesa-gesa akibat jarak pencetakan dengan jadwal tesnya.
"Sampai hari ini saya masih mencoba membuat latihan soal kembali untuk bisa dikerjakan bersama teman-teman," ucapnya.
Kepala BKN Prof Zudan Arif Fakrulloh mengungkap tes PPPK tahap 2 dimulai 22 April, para honorer diminta mempersiapkan diri.
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- Di Daerah Ini Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Bulan Depan
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya