Kepala Daerah ini Mendonasikan Seluruh Gaji untuk Biaya Pendidikan 138 Pelajar
jpnn.com, JAMBI - Tindakan Wali Kota Jambi Syarif Fasha patut ditiru dan menjadi teladan bagi kepala daerah lain.
Dia mendonasikan seluruh gajinya untuk membantu biaya pendidikan 138 pelajar mulai dari jenjang SD hingga SMA sederajat se-Kota Jambi.
Syarif Fasha bersama istri Yuliana Fasha menyerahkan secara simbolis bantuan biaya pendidikan bagi pelajar SD, SMP, SMA sederajat yang ada di Kota Jambi, Kamis (18/11).
Dana untuk pendidikan itu berasal dari gaji yang tidak pernah diambil dan dikumpulkan untuk membantu biaya pendidikan anak tidak mampu di Kota Jambi.
Ke-138 orang pelajar pada tahun ini mendapatkan bantuan karena mereka belum terdata dan masuk pada program Jambi Cerdas.
"Bantuan biaya pendidikan selama enam bulan ini merupakan bantuan pribadi saya sejak pertama kali menjabat sebagai Wali Kota Jambi dan dananya ini murni berasal dari gaji sebagai wali kota," kata Syarif Fasha.
Syarif mengatakan sudah lama berniat mendonasikan seluruh gajinya bagi anak-anak tidak mampu yang belum terdata dalam program Jambi Cerdas.
Wali Kota juga berharap bantuan ini dapat bermanfaat untuk membantu pelajar yang sangat membutuhkan, sehingga tidak ada lagi pelajar yang putus sekolah di Kota Jambi.
Kepala daerah ini mendonasikan seluruh gajinya untuk membiayai pendidikan 138 pelajar.
- Kementerian LH/BPLH Layangkan Surat Peringatan kepada 306 Kepala Daerah Terkait TPA Sampah, Ini Penyebabnya
- Budi Gunawan Soroti Peran Stabilitas Polkam Daerah dalam Menunjang Pertumbuhan Ekonomi
- Prabowo Bakal Kumpulkan Pejabat Daerah, Ini yang Dibahas
- Tak Ingin Hoaks Merambah ke Pelajar, AKP Sumaryadi Datangi SMAN 1 XIII Koto Kampar
- Cegah Pelajar Terlibat Narkoba, Polres Indragiri Hulu Gelar Tes Urine Mendadak di Sekolah
- Jangan Intervensi ASN untuk Dukung Paslon Kepala Daerah Tertentu