Kepala Hewan Possum Ini Terperangkap Dalam Toples Selai Cokelat
Kegemaran menyantap makanan manis malah berbuah petaka bagi hewan possum di Australia ini. Kepala hewan yang menyerupai tikus ini terperangkap dalam toples selai cokelat Nutella yang kosong.
Hewan marsupial ini ditemukan di bagian belakang sebuah rumah di wilayah Loganholme, selatan Brisbane, Queensland, pada hari Senin (2/7/2018). Kepalanya tertancap kuat di dalam toples plastik.
Juru bicara Lembaga perlindungan hewan RSPCA Queensland, Michael Beatty, mengatakan, possum itu ditemukan oleh seorang pria setelah anjingnya menunjukkan "ketertarikan besar" pada tempat sampah di luar rumah.
"Pria itu melihat ke bagian belakang gudang di dekat tempat sampah dan ada possum yang kepalanya tersangkut," kata Beatty.
"Ia (si possum) berhasil memasukkan kepalanya ke dalam toples, tetapi jelas tidak bisa mengeluarkannya."
Pemilik rumah menelepon nomor darurat RSPCA, dan seorang relawan-pun datang dan berhasil membebaskan possum dengan bantuan pelumas berbahan air.
Photo: Possum ini dibebaskan dan akhirnya dikembalikan ke alam liar. (Supplied: RSPCA Queensland)
Mereka membawa possum itu ke rumah sakit satwa liar RSPCA di wilayah Wacol, Queensland, untuk observasi.
"Mereka khawatir ia mungkin sangat dehidrasi, mereka tidak tahu berapa lama dia terperangkap di dalam toples itu," kata Beatty.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata