Kepala LAN: Kemenag Sukses Lakukan Transformasi Kompentensi ASN, Membangun Ekosistem
jpnn.com, SURABAYA - Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Muhammad Taufik menilai pengembangan talenta sumber daya manusia (SDM) merupakan kunci memperkuat daya saing bangsa.
Oleh karena itu, perlu terus didorong berbagai upaya untuk mendongkrak kompetensi SDM di tanah air melalui berbagai cara.
"Dunia tidak hanya dibangun dengan kekuatan kapital tapi talenta juga menentukan jatuh bangunnya sebuah," ujar Taufik saat menjadi pembicara di Conference and Expose on Training (Con Xtra) 'Impactful and Joyful Learning' yang diselenggarakan oleh Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama (Kemenag) RI di Surabaya, Selasa (13/8) malam.
Taufik mengapresiasi langkah Balitbang Diklat Kemenag yang tidak hanya melakukan transformasi kompentensi aparat sipil negara (ASN), tetapi juga membangun ekosistemnya.
Hal itu menurutnya, bisa menjadi panduan bagi instansi atau lembaga lainnya.
"Pelatihan yang dibuat tidak boleh lagi berorientasi sekadar pemenuhan tuntutan maupun mengejar sertifikat semata," ucap Dia.
Dia menyebutkan, mengelola umat yang beragam dan jumlahnya besar, apalagi dengan satuan kerja yang jumlahnya banyak menjadi tantangan besar bagi Kemenag.
Namun, keseriusan Kemenag melakukan transformasi digital dan menjadikannya sebagai salah satu program prioritas, hal itu membuat program tersebut berhasil dilakukan.
Kepala LAN Muhammad Taufik menilai Kemenag sukses melakukan transformasi kompentensi ASN dan membangun ekosistem
- Teh Neni, ASN Dikti yang Diberhentikan Menteri Satryo Karena Meja Tamu?
- Pak Presiden, Selamatkan ASN Dikti dari Menteri Pemarah, Main Tampar, Tukang Pecat
- ASN di Bandung yang Diduga Korban KDRT Istri Cabut Laporan, Polisi Ungkap Alasannya
- Viral, ASN di Bandung Diduga Korban KDRT Istri
- Hati-Hati, Penipuan Berkedok Lowongan Petugas Haji di Media Sosial
- Pemprov DKI Jakarta Terbitkan Pergub ASN Boleh Poligami