Kepala Rutan Dibogem Napi
Minggu, 02 Oktober 2011 – 14:49 WIB

Kepala Rutan Dibogem Napi
ACEH -- Ratusan Narapidana (Napi) rumah tahanan (Rutan) Idi Rayeuk, Aceh Timur mengamuk, Sabtu (1/10). Piring dan perangkat makanan lainnya dihancurkan. Tak hanya itu, Kepala Rutan Idi Rayeuk Syafruddin pun sempat terkena bogem salah seorang napi, ketika ingin menenangkan massa tahanan. Di dalam rutan, napi sempat memasang poster bertuliskan "Kepala Rutan Cabang Idi Dipindahkan". Bahkan jika tuntutan mereka tidak dipenuhi, napi mengancam akan melakukan aksi demo selanjutnya.
Dalam aksi tersebut para napi menuntut agar pihak rutan memberikan fasilitas semaksimal mungkin. Seperti halnya penyediaan lauk yang kerap tidak layak disajikan. Kata salah seorang napi, mereka sering disajikan lauk ikan asin. Selain itu perbaikan fasilitas di dalam rutan dan meminta Kepala Rutan Syafruddin dipindahkan.
Para napi yang berjumlah 290 orang itu berharap perubahan menu, makan pagi dipercepat sebelum senam, jam bezuk diperpanjang dan dalam lokasi rutan disediakan siaran radio sebagai media informasi serta hiburan.
Baca Juga:
ACEH -- Ratusan Narapidana (Napi) rumah tahanan (Rutan) Idi Rayeuk, Aceh Timur mengamuk, Sabtu (1/10). Piring dan perangkat makanan lainnya dihancurkan.
BERITA TERKAIT
- Komplotan Begal di Palembang Ditangkap, Satu Pelaku Tewas
- Polisi Tetapkan Pengusaha Bandung Hartono Soekwanto Jadi Tersangka
- Razia di Warung, Polisi Amankan Puluhan Minuman Keras
- Kasus Pembunuhan Subang: 2 Tersangka Hanya Wajib Lapor, Ini Alasan Polisi
- AKBP Fajar Ditangkap Propam Mabes Polri, Kasusnya Dobel
- Seorang Polisi di Makassar Kena Panah, Pelakunya