Kepastian Harga BBM Menunggu Presiden SBY
Rabu, 17 April 2013 – 15:53 WIB
JAKARTA—Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan jajaran menteri di Kabinet Indonesia Bersatu II telah beberapa kali menggelar rapat untuk membahas kebijakan harga bahan bakar minyak (BBM). Namun, hingga rapat yang dilaksanakan hari ini, Rabu (17/4), Presiden belum juga memutuskan langkah yang akan diambil untuk pengendalian BBM bersubsidi. “Persiapannya bulan ini. Tinggal beliau (Presiden) yang menentukan kapan. Beliau melihat dulu. Begini yang beliau lihat kan satu kesiapan teknis, urusan BBMnya, urusan orangnya, urusan spanduknya, urusan operatornya yang tukang ngisi ini harus di training dulu kan. Termasuk yang satu lagi urusan kompensasinya,” ujar Jero di kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu, (17/4).
Padahal di beberapa wilayah di Indonesia sudah mulai terjadi kelangkaan BBM yang diduga karena rencana kenaikan harga bahan bakar yang sudah gencar dibicarakan di media massa. Kelangkaan terutama terjadi pada bahan bakar solar.
Menurut Menteri ESDM Jero Wacik , pemerintah memang belum mengambil keputusan final karena masih mempersiapkan sisi teknis jika yang dipilih adalah kenaikan harga BBM dengan dua pilihan harga. Terutama kesiapan pasokan dan SPBU yang akan dipetakan sesuai harga dan jenis yang dijual. Menurutnya Presiden tidak akan memutuskan kebijakan itu sebelum semua sisi teknis diselesaikan.
Baca Juga:
JAKARTA—Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan jajaran menteri di Kabinet Indonesia Bersatu II telah beberapa kali menggelar rapat
BERITA TERKAIT
- Anggota Dewan ini Ingatkan Pemerintah Soal Kenaikan PPN 12 Persen, Begini
- Standardisasi Kemasan Picu Kenaikan Rokok Ilegal
- Pantau Satgas Nataru Pertamina, Wakil Menteri ESDM Jamin Ketersediaan Energi di Medan
- Dirjen Laut Ingatkan Pentingnya Koordinasi yang Solid untuk Kelancaran Nataru
- PPN 12% di Depan Mata, Investor Wajib Susun Strategi yang Lebih Adaptif
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru