Kepedulian Tinggi Cegah Stunting, Sido Muncul Beri Bantuan Bersama Universitas Warmadewa
Pelatihan itu mengenalkan pembudidayaan pemanfaatan TOGA dan Agribisnis TOGA.
Program ini merupakan implementasi kerja sama dan nota kesepahaman antara Sido Muncul dengan Universitas Warmadewa.
Hal itu dilakukan guna kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat dan juga implementasi dari Program Matching Fund 2022 bersama Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI).
Program Matching Fund merupakan bentuk nyata dukungan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) untuk penciptaan kolaborasi dan sinergi strategis antara Insan Perguruan Tinggi dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) dengan menggunakan platform Kedaireka.
Salah satu tujuannya adalah untuk membentuk ekosistem merdeka belajar.
Kegiatan konkret program ini melibatkan seluruh mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Warmadewa.
Bentuk pendampingannya ialah satu mahasiswa, satu ibu hamil beserta keluarga, dan lingkungannya, pasangan usia subur (PUS), calon pengantin (Catin), dan Balita hingga umur 2 tahun.
Pada tahun ini, kegiatan tersebut melibatkan 417 mahasiswa dengan 417 penerima manfaat program yang berada di Kecamatan Payangan Kabupaten Gianyar Bali.
Sido Muncul memberikan bantuan sebanyak Rp 500 juta untuk penanggulangan stunting bersama Fakultas Kedokteran Universitas Warmadewa di Gianyar Bali
- Pesan Mensos Saifullah Yusuf: Bansos Tunai tak Boleh Digunakan untuk Judi Online
- Sukses di Industri, Direktur Sido Muncul Terapkan 3 Prinsip Sumpah Dokter Sebagai Kunci
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- Bali Jadi Destinasi Utama Wisata Medis Estetika di Asia Tenggara
- Doktor Irwan
- PKN Membantu Pemerintah untuk Mengentaskan Masalah Stunting