Kepolisian Akhirnya Izinkan Laga Persib vs Persija
jpnn.com - BANDUNG -- Laga klasik antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akhirnya bisa digelar setelah kepolisian memberi izin. Pemberian izin itu diungkapkan Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, Senin (3/3).
Di situs resmi Persib Bandung, Umuh menjelaskan, bahwa pertandingan tunda itu boleh dilakukan dengan catatan tidak digelar di akhir pekan.
"Tadi dibicarakan bahwa kita akan diizinkan pertandingan lawan Persija. Cuma satu tidak boleh main antara Jumat, Sabtu dan Minggu. Tapi kalau Senin, Selasa Rabu dan Kamis tidak ada masalah," ujar Umuh.
Syarat lain yang diajukan kepolisian adalah Bobotoh tidak boleh berbuat onar atau keributan. Oleh karena itu, nanti Bobotoh akan diminta perjanjiannya.
"Nanti mungkin akan diminta Bobotoh untuk membuat perjanjian bahwa mereka tidak akan membuat keonaran dan keributan," jelasnya. (abu/jpnn)
BANDUNG -- Laga klasik antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akhirnya bisa digelar setelah kepolisian memberi izin. Pemberian izin itu diungkapkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert Dijadwalkan Tiba di Indonesia Hari Ini
- El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super Spanyol, Martinez Sangat Bersemangat
- Bersejarah! Fan PSBS Biak Luar Biasa, Persib Harus Hati-Hati
- Pelatih Baru Timnas Indonesia Patrick Kluivert Tiba Hari Ini
- Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian
- MotoGP 2025: Alasan Jorge Martin Pilih Membumi