Kepolisian Akhirnya Izinkan Laga Persib vs Persija

jpnn.com - BANDUNG -- Laga klasik antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akhirnya bisa digelar setelah kepolisian memberi izin. Pemberian izin itu diungkapkan Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, Senin (3/3).
Di situs resmi Persib Bandung, Umuh menjelaskan, bahwa pertandingan tunda itu boleh dilakukan dengan catatan tidak digelar di akhir pekan.
"Tadi dibicarakan bahwa kita akan diizinkan pertandingan lawan Persija. Cuma satu tidak boleh main antara Jumat, Sabtu dan Minggu. Tapi kalau Senin, Selasa Rabu dan Kamis tidak ada masalah," ujar Umuh.
Syarat lain yang diajukan kepolisian adalah Bobotoh tidak boleh berbuat onar atau keributan. Oleh karena itu, nanti Bobotoh akan diminta perjanjiannya.
"Nanti mungkin akan diminta Bobotoh untuk membuat perjanjian bahwa mereka tidak akan membuat keonaran dan keributan," jelasnya. (abu/jpnn)
BANDUNG -- Laga klasik antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akhirnya bisa digelar setelah kepolisian memberi izin. Pemberian izin itu diungkapkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025