Keppres Diteken Mepet, Komisioner Komnas HAM yang Sudah Packing pun Kembali Kerja

Papan Nama di Pintu Ruangan Akhirnya Batal Dicopot

Keppres Diteken Mepet, Komisioner Komnas HAM yang Sudah Packing pun Kembali Kerja
Komisioner Komnas HAM Ridha Saleh sedang menata dokumen-dokumen, setelah sehari sebelumnya mengemasi barang-barang pribadinya, di ruangannya di gedung Komnas HAM, Jumat (31/8). FOTO : Sekaring Ratri A/JAWA POS
Di luar dugaan, keppres perpanjangan masa jabatan ternyata akhirnya diteken presiden. Itu pun sudah sangat mepet dengan tenggat, yakni Rabu malam, 29 Agustus. Menurut Sekretaris Kabinet Dipo Alam, surat permintaan dari DPR baru tiba Rabu malam. Draf langsung disusun dan diajukan ke presiden dan presiden pun langsung menandatanganinya.

 

Dengan adanya keppres tersebut, otomatis 11 komisioner Komnas HAM yang sudah packing itu harus kembali bekerja hingga pengganti mereka dilantik. Tapi, para komisioner tak mempermasalahkan mepetnya waktu penandatanganan keppres tersebut.

 

Sebab, yang mereka bereskan hanyalah properti pribadi masing-masing. Berkas-berkas dan sejumlah dokumen kasus yang tengah diselidiki masih berada di kantor. "Ya tidak ada yang repot meski kami harus kembali bekerja. Sebab, saya tidak membawa pulang berkas dan dokumen negara. Yang saya bawa pulang hanya dokumen-dokumen pribadi, dokumen-dokumen yang disahkan yang sudah jadi hak kami," jelasnya.

 

Ridha pun bisa kembali menggunakan inventaris kantor. Namun, dia tidak lagi menggunakan laptop milik kantor karena seluruh datanya telanjur dipindahkan ke laptop pribadinya. Dia juga tidak jadi melepas papan nama yang terpasang di depan pintu ruangannya.

 

Keputusan presiden turun saat semua barang pribadi para komisioner sudah dikardus dan inventaris kantor telah dikembalikan. Mereka berharap perpanjangan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News