Keppres Diteken, Seluruh Menteri Resmi Berhenti Hari Ini

jpnn.com - JAKARTA--Jajaran menteri dan pimpinan lembaga di Kabinet Indonesia Bersatu II resmi diberhentikan dengan Keputusan Presiden (Keppres) pada hari ini, Senin, (20/10).
Hal ini disampaikan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Chairul Tanjung.
"Semua sudah tandatangan, hari ini tinggal diundangkan saja, lalu otomatis semua berhenti," kata Chairul.
Ini, kata Chairul, juga berlaku untuk jajaran UKP4 dan staf khusus yang membantu Presiden RI ke VI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selama ini.
Setelah pelantikan Presiden RI Joko Widodo dan Jusuf Kalla, ujarnya, bekas menteri dan kepala lembaga akan mendampingi SBY melakukan penyambutan ala militer terhadap Jokowi.
"Kami para menteri juga akan makan siang bersama Presiden," tandas Chairul. (flo/jpnn)
JAKARTA--Jajaran menteri dan pimpinan lembaga di Kabinet Indonesia Bersatu II resmi diberhentikan dengan Keputusan Presiden (Keppres) pada hari ini,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siapa Saja yang Kena OTT KPK di OKU?
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Calon PPPK 2024 Bisa Lega, Kali Ini Ada Percepatan Pengangkatan
- Para Honorer Calon PPPK 2024 Diminta Tenang, Dijamin Dapur Ngebul
- Maret, Jutaan Guru termasuk PPPK dan Honorer Terima 5 Kali Gaji, Oye
- Ustaz Cholil Bicara tentang Islam dan Pertambangan Berkelanjutan
- Resmi Diperkenalkan, Evowaste Diharapkan Jadi Solusi Permasalahan Sampah