Keppres Thaib-Gani Segera Keluar
Kamis, 03 Juli 2008 – 17:06 WIB
JAKARTA - Mendagri Mardiyanto memperkirakan, tidak lama lagi Keputusan Presiden (Keppres) tentang pengangkatan dan pengesahan Thaib Armaiyn-Abdul Gani Kasuba sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Maluku Utara (Malut) akan keluar. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menilai, kondisi Malut saat ini sangat kondusif. "Kita tunggu saja keputusan akhir yang ada di tangan Bapak Presiden. Kita harapkan dalam waktu dekat Keppres sudah keluar," ujar Mendagri Mardiyanto usai melantik Ir.Tarmizi A Karim,MSc sebagai Pjs Gubernur Kalimantan Timur di gedung Depdagri, Kamis (3/6). "Masyarakat memberikan penilaian mengenai tepat tidaknya keputusan yang telah saya ambil. Sejauh ini mulai muncul reaksi-reaksi yang menilai keputusan itu tepat," ungkap mantan Pangdam IV Diponegoro itu. Dia menambahkan, laporan yang masuk ke dirinya menyebutkan bahwa gesekan-gesekan di masyarakat mulai berkurang.
Mardiyanto menjelaskan, dalam rentang waktu menunggu keluarnya Keppres, dirinya terus memantau perkembangan dinamika politik di Malut. Selama ini pula, lanjut Mardiyanto, banyak elemen masyarakat memberikan respon atas keputusannya yang menetapkan Thaib-Gani sebagai pemenang pilkada Malut.
Baca Juga:
Secara terpisah, Pjs Gubernur Malut Timbul Pudjianto yang hadir pada pelantikan Pjs Gubernur Kaltim kemarin membenarkan tingkat gesekan konflik mulai mereda. Meski diakui, hampir setiap hari masih ada aksi unjuk rasa. "Kalau di Malut, demo itu hal biasa, yang penting tidak anarkis. Masyarakat dan kami semua masih bisa bekerja kok. Itu artinya kondusif," kata Timbul.
Hingga saat ini, lanjutnya, sebagai Pjs Gubernur dirinya masih terus berkoordinasi dengan pejabat teras Pemprov Malut dan jajaran Muspida. "Saya masih tetap mengendalikan jalannya pemerintahan di sana," imbuh Dirjen Bina Administrasi Keuangan Daerah Depdagri ini.
Dia membantah adanya isu yang menyebut dalam waktu dekat pemerintah akan menunjuk Pjs Gubernur Malut yang baru untuk menggantikan dirinya. "Isu-isu seperti itu sudah biasa muncul. Itu tak benar. Kita tunggu saja keluarnya Keppres untuk gubernur definitif," ucap Timbul. (sam)
JAKARTA - Mendagri Mardiyanto memperkirakan, tidak lama lagi Keputusan Presiden (Keppres) tentang pengangkatan dan pengesahan Thaib Armaiyn-Abdul
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Penumpang Super Air Jet Jakarta-Pekanbaru Terjebak 2 Jam Dalam Pesawat, Begini Kronologinya
- Terseret Arus Sungai, Warga di Mamuju Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Polisi Selidiki Penyebab Mahasiswi Tewas Terjatuh dari Gedung Gymnasium UPI
- Pitra Romadoni Nasution Apresiasi Pembentukan TIUPP Padang Lawas
- Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter
- Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Jagorawi Arah Jakarta