Keracunan Setelah Makan Katak Dalam Es Krim

Keracunan Setelah Makan Katak Dalam Es Krim
Anak yang disebut keracunan es krim. Foto: Facebook.

jpnn.com, JAKARTA - Pengelola fan page Facebook Ayu Ting Ting (fb.com/Ayu-Ting-Ting-433887190383372) kembali menebar kabar hoaks.

Dia menyebarkan hoaks soal anak yang keracunan es krim.

"Hati-hati bocah ini diduga keracunan es. Tadi yang melihat mohon 1 detik aja komen Aamiin, semoga bocah ini selamat Aamiin. Saya bersumpah akan bagikan gambar ini, ucapan adalah doa!".

Begitulah status yang diunggah fan page Ayu Ting Ting abal-abal. Dalam status itu diunggah pula tiga foto.

Foto pertama menggambarkan seorang anak kecil. Entah anak itu tertidur, pingsan, atau meninggal.

Foto kedua dan ketiga menunjukkan es krim yang di dalamnya terdapat benda aneh, seperti sebuah hewan.

Satu di antara dua foto es krim itu ternyata sempat viral. Sebab, di dalam es krim pink itu memang terdapat katak kecil.

Situs yang membagikan foto-foto lucu 9gag.com pernah mengunggah foto tersebut. Judulnya, This frog ice cream.

Jangan percaya pada kabar soal anak yang keracunan es krim seperti yang ditulis akun di Facebook ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News