Kerahkan 4.309 Polisi RW, Irjen Iqbal: Layani Masyarakat Dengan Maksimal

Adapun tugas Polisi RW ini nantinya akan berkoordinasi dengan Ketua RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat serta masyarakat yang ada di lingkungan RW.
Dengan kedekatan hingga ke lapisan paling bawah, Polisi RW diharapkan dapat mencegah serta mendeteksi dini adanya gangguan Kamtibmas.
"Insyaallah kedepan jumlahnya akan selalu kita tambahkan. Sehingga diharapkan nanti Kepolisian semakin dekat di masyarakat. Saya minta para Polisi RW yang bertugas, bekerjalah dengan maksimal, dengan tulus, jalankan fungsi pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat," imbuhnya.
Program Polisi RW ini sendiri mengadaptasi dari kebutuhan polisi terkini yang lebih mengutamakan pencegahan kejahatan dari pada penegakan hukum.
“Keberhasilan polisi itu adalah saat ia mampu mencegah kejahatan. Jadi hal ini lebih sederhana, lebih murah, lebih efektif, sehingga tidak ada korban. Juga diharapkan kalau RW aman, kelurahan aman, kecamatan aman, dan juga seterusnya dan ini sebuah program yang akan kita teruskan,” katanya.
Kapolda menyebut polisi RW akan bekerjasama dengan perangkat RW untuk melakukan security assessment atau penilaian resiko keamanan.
“Tentu setiap persoalan akan diidentifikasi, lalu kemudian dilakukan respons bagaimana masalah tersebut dapat selesai atau problem solving. Bukan yang berat-berat, tapi yang kecil-kecil saja, masalah kamtibmas yang lebih kecil,” ungkap Irjen Iqbal.
Kapolda menambahkan bahwa polisi RW juga bisa diminta membantu tugas-tugas pemerintah daerah di tingkat RW.
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan untuk tahap peluncuran saat ini sudah ada sebanyak 4.309 Polisi RW tersebar di 12.002 RW
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Irjen Iqbal Sosok yang Perangi Narkoba dan Jadi Polisi Humanis Selama Jabat Kapolda Riau
- Daftar Lengkap Mutasi Polri di Polda Riau, Kapolda Hingga Kapolres
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Bawa Narkoba Senilai Rp 15,1 Miliar, Kurir Ditangkap Seusai Ambil Tas Ransel di Terminal Pekanbaru
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!