Kerap Dihujat di Medsos, Ayu Ting Ting Pilih Lakukan Ini
jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Ayu Ting Ting mengakui bahwa banyak pengikutnya di media sosial (medsos) yang memberikan komentar negatif.
Namun, hal tersebut tidak membuat pelantun Sambalado itu sakit kepala karen sudah terlalu sering.
"Omongan mereka saya jadikan semangat saja untuk jadi lebih baik," kata Ayu Ting Ting dalam jumpa pers virtual, Sabtu (23/10).
Ibu satu anak itu memilih tidak peduli dengan omongan warganet yang menyakitkan hati.
"Aku tetap berpikiran positif dan semangat saja," ujar penyanyi 29 tahun.
Dia pun memilih untuk fokus pada pekerjaannya yang sudah mulai kembali normal.
"Kayaknya 24 jam masih kurang, lumayan cukup sibuk," tutur Ayu Ting Ting.
Ayu menambahkan kesibukannya makin bertambah karena dia juga harus mengurusi putrinya, Bilqis Khumairah Razak.
Ayu Ting Ting mengaku tak mau pusing dengan banyaknya komentar negatif dari warganet di medsos.
- Gara-Gara Ini, Ayu Ting Ting Dapat Pujian dari Netizen
- Teliti Hashtag Judol di Medsos, Mahasiswi UPNVJ Raih Penghargaan di Ajang Internasional
- Tubagus Joddy Kerja dengan Raffi Ahmad, Berapa Gajinya?
- Ayu Ting Ting Joget Ngebor di Panggung Rakyat
- Masyarakat Antusias Hadiri Belasan Panggung Rakyat yang Meriahkan Pelantikan Presiden
- Bawaslu Sumsel Perketat Pengawasan Kampanye di Medsos