Keras, Sengit, 1 Kartu Merah dan Gol Yang Sangat Dramatis

jpnn.com - LEICESTER – Laga Leicester City kontra West Ham United pada pekan ke-33 Premier League berjalan luar biasa. Keras, sengit dan berakhir dengan sangat dramatis.
Laga di King Power Stadium, Minggu (17/4) itu memakan korban dari Leicester. Adalah sang bomber utama Jamie Vardy yang harus diusir karena melakukan diving pada menit ke-56.
Hal itu membuat Vardy menjadi zero. Sebelumnya, dia merupakan hero karena sukses membuka keunggulan Leicester saat laga berjalan 18 menit. Gara-gara kehilangan Vardy, Leicester tampil limbung.
West Ham pun mampu memanfaatkannya. Mereka bisa menyamakan kedudukan lewat penalti Andy Carrol pada menit ke-84. West Ham bahkan berbalik unggul saat Aaron Cresswell mencetak gol dua menit berselang.
Tapi, Leicester pantang menyerah. Carrol yang sempat dielu-elukan berubah menjadi pesakitan setelah melanggar Jeffrey Schlupp di kotak penalti West Ham pada menit ke-95.
Wasit langsung menunjuk titik putih. Jose Leonardo Ulloa yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Tambahan satu angka membuat Leicester tetap di puncak klasemen dengan koleksi 73 poin. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025