Kereenn, Tulus Bakal Manggung di San Francisco

jpnn.com - PENYANYI Muhammad Tulus bakal manggung di Social Hall-The Regency, San Francisco, Amerika Serikat.
Ini merupakan konser pertamanya di luar negeri.
Meski sudah berulang kali tampil menghibur banyak orang, Tulus merasakan deg-degan ketika akan tampil di San Francisco.
Sebab, ia belum mengetahui penontonnya seperti apa.
"Deg-degan karena pengalaman pertama tampil di San Francisco. Semoga apa yang kami lakukan tersampaikan dengan baik," kata Tulus di Conclave, Menara Global, Jakarta, Jumat (23/9).
Pelantun lagu Gajah itu sudah mempersiapkan diri untuk konser di San Francisco. Salah satunya dengan berlatih bersama musikus pengiring. Saat ini, proses latihan masih dilakukan dari jarak jauh.
"Latihan sekarang lewat skype. Jadi belum ketemu langsung dengan musisi pengiring," ucap Tulus.
Konser yang terselenggara atas dukungan Creativepreneur dan Permias (Persatuan Siswa-Siswi Indonesia di Amerika Serikat) ini juga menjadi salah satu rangkaian rilis album ketiga Tulus, yaitu Monokrom.
PENYANYI Muhammad Tulus bakal manggung di Social Hall-The Regency, San Francisco, Amerika Serikat. Ini merupakan konser pertamanya di luar negeri.
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi