Keren! Angka Investasi Sudah Lampaui Target
jpnn.com - PURWOKERTO - Dana investasi yang masuk di Banyumas hingga September 2016 sudah melebih target yang telah ditetapkan.
Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Kabupaten Banyumas Aziz Kusumadani mengatakan, dari datanya untuk realisasinya sampai September sudah mencapai Rp 479.568.972.911.
Angka tersebut sudah melebihi 98 persen dari target yang dipatok Rp 240 miliar.
"Realisasi dari nilai investasi berskala nasional kita sampai dengan September sudah melebihi target," ujar dia saat ditemui Radar Banyumas (Jawa Pos Group).
Dia menuturkan, apabila dibandingkan realisasi di 2015 dengan periode yang sama turun sekitar Rp 130 miliar.
Penyebabnya kata dia, karena pada 2015 yang lalu banyak hotel, supermarket dan jasa yang menginvestasikannya di Kabupaten Banyumas.
Meski demikian, menurut dia penurunan ini tidak terlalu dikhawatirkan.
"Realisasi pada 2015 mencapai Rp 609.535.145.592 dari target Rp 235.000.000.000 atau mencapai 259 persen dari target. Sementara penyumbang investasi terbesar di Kabupaten Banyumas ada di perhotelan, rumah makan atau restoran dan jasa lainnya,"kata dia.
PURWOKERTO - Dana investasi yang masuk di Banyumas hingga September 2016 sudah melebih target yang telah ditetapkan. Kepala Badan Penanaman
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang