Keren, Kapolda Riau Gelar Lomba Dai dan Kasidah untuk Anak Buah dari Semua Polres
"Untuk lomba kasidah, qasidah itu seni sekaligus mengajak pesan keagamaan. Alhamdulillah Bapak Gubernur, tokoh agama, tokoh adat yang hadir disini melihat tim saya bergembira. Sekaligus merasakan kesejukan Ramadan. Doakan ini membawa berkah untuk Bumi Lancang Kuning," tutur Kapolda.
Sementara, Gubernur Riau Syamsuar menyampaikan apresiasi tinggi kepada Kapolda Riau yang telah mengadakan perlombaan tersebut.
Gubri mengaku selama dia menjabat baru kali ini ada lomba keagamaan yang diadakan langsung oleh seorang Kapolda.
Melalui perlombaan itu, dia melihat sisi baik dari seorang polisi yang ternyata bisa menjadi sosok Dai bahkan memberikan hiburan dengan penampilan Qasidah.
"Dengan adanya kegiatan ini bisa membuat suasana sejuk, menghadirkan kedamaian sehingga dapat menjaga Bumi Lancang Kuning. Semoga para anggota polisi yang di lapangan bisa menyampaikan pesan-pesan kebaikan dari Bapak Kapolda," harap Gubri.
Sebagai informasi, Aipda Iqbal Hamzah Dalimunthe anggota dari Polres Rohil berhasil menjadi pemenang terbaik dalam lomba Dai Kamtibmas sedangkan juara II diraih oleh Bripda Imanuddin Maulana Lubis dari Polres Rohul.
Selanjutnya, Briptu Silja Gandi asal Polres Kuansing menempati juara III.
Sementara juara 1 lomba kasidah diraih Qasidah utusan dari Polres Siak sedangkan juara II diraih anggota Polres Dumai.
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal berharap SDM polisi di semua polres jajarannya memiliki akhlak yang baik.
- Irjen Iqbal Beri Pembekalan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu Jelang Pencoblosan
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Bertolak ke Inhu, Irjen Iqbal Cek Langsung Kesiapan Pilkada, Ingatkan Soal Netralitas
- Pimpinan TNI di Riau Dapat Kejutan Spesial Ulang Tahun dari Irjen Iqbal
- Irjen Iqbal: Saat Pilkada, Bertandinglah Dengan Intelektual, Bukan Kekerasan